Tag Label

Kepolisian (3683) daerah (918) Pemerintahan (538) Jurnalistik (309) Demontrasi (79) Lintas Opini (66) Desa (61) DPRD (59) RSUD (37) Kebakaran (33) KPU (23) Mahasiswa (11) Iklan (9) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)

Eko Nanang Bertekad Menjadikan Ngepeh Lebih Baik

Share it:
Nganjuk, suarakpkcyber.com - Setiap desa diseluruh Indonesia dituntut untuk berlomba dan bersaing dalam penataan maupun pengelolaan pembangunan ataupun aset yang di berikan negara.

Menindak lanjuti hal tersebut , Eko Nanang Cahyono Putro , Kepala Desa Desa Ngepeh Kecamatan Loceret , mulai menata kembali system administrasi yang sebelumnya amburadul dengan menggunakan sistem desentralisasi ( ditata secara menyebar melalui pamong blok atau Kepala Dusun ) .

Setelah pemerintahan desa dipegang dan dinahkodai Eko Nanang Cahyono Putro, semua urusan baik penataan administrasi kependudukan, perkantoran maupun pengelolaan keuangan desa mulai tertib sesuai tupoksinya masing-masing . Dimana ada staf yang menangani administrasi, ada staff bagian kebersihan dan ada staff untuk pendataan yang mengacu pada sinergi dan terpadu. Sehingga roda pemerintahan desa dapat berjalan lebih baik dari pada sebelum nya.

Menurut  Eko Nanang , Kondisi di kantor desa Ngepeh sebelum Dia menjabat terkesan semrawut , semua arsip tidak ada, data acak-acak an, dan tak terurus dengan baik.

"Maka dari itu saya berusaha utuk memperbaiki dan berbenah agar semua menjadi lebih baik sesuai harapan para penduduk desa Ngepeh." Tegasnya saat ditemui suarakpkcyber diruang kerjanya. Selasa (24/2/2020)

"Selain melakukan perbaikan dan menertibkan system administrasi  desa Ngepeh juga mulai memperbaiki dan membangun lokasi wisata BUKUT CINTA" imbuhnya .

Eko Nanang berharap dengan adanya Bukit Cinta bisa menjadi Destinasi wisata baru bagi warga Nganjuk pada umumnya , sehingga bisa menambah pendapatan desa dan mengurangi pengangguran yang ada di desa Ngepeh ,sehingga dapat mendongkrak kesejahteraan warga desa Ngepeh itu sendiri.

Bicara tentang Wisata Bukit Cinta , pihak PemDes bekerjasama dengan LMDH dan Perhutani , karena lahan Bukit Cinta merupakan lahan milik Perhutani sebagai kepanjangan tangan dari LMDH.

Selain itu  dengan lembaga  yang ada di Desa Ngepeh,  seperti  LPM,  BPD,  PKK, Karangtaruna akan dilibatkan bersama sama bekerja sesuai  tupoksinya masing-masing demi kemajuan desa Ngepeh.

Sementara itu , BUMDES juga  akan di fungsikan dan di kembangkan.

"anggaran dari aset desa akan kita kembangkan melalui BUMDES. Selain itu setiap kegiatan pembangunan yang ada di Ngepeh , sebelumnya kita upayakan semaksimal mungkin sesuai  kemufakatan dalam musyawarah  baik dari MusDus maupun MusDes" Pungkas Eko Nanang C.P

Seperti diketahui bahwa Desa Ngepeh terdapat 13 Dukuhan dari 5 dusun . (sr)
Share it:

daerah

Post A Comment: