PASURUAN.suarakpkcyber.com - Polres Pasuruan yang di pimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan dengan peduli kepada masyarakat yang bertepatan jatuh tanggal 21 April sebagai Hari Kartini ini, melaksanakan pendistribusian sembako kepada masyarakat - masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di wilayah Polres Pasuruan. Selasa (21/04/2020).
Dalam kegiatan Polres Pasuruan yang di pimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan. Bertepatan jatuh tanggal 21 April sebagai Hari Kartini, selain melaksanakan pendistribusian sembako dan membagikan masker juga melakukan pencegahan dan persebaran Covid-19 kepada masyarakat - masyarakat setempat terutama bagi yang membutuhkan bantuan tersebut.
Kegiatan yang di pimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan nomor 1 di Polres Pasuruan ini, serta di ikuti seluruh jajaran Kepolisian Polres Pasuruan bersama unsur TNI dan toko - toko masyarakat setempat yang juga hadir mendukung dalam kegiatan tersebut. Melaksanakan pendistribusian 500 sembako kepada masyarakat terutama di wilayah Polres Pasuruan dengan langsung mendatangi rumah - rumah warga yang sedang membutuhkannya. Terutama dalam
perekonomian akibat dampak pandemi Covid-19.
"Pendistribusian sembako ini, dalam bentuk kebijakan Social Distancing untuk memutus matai rantai penyebaran Covid-19. Sehingga masyarakat-masyarakat yang sudah mengikuti himbauan Pemerintah yang isinya untuk tinggal di rumah tapi karena terdampak, jadi tidak ada mata pencarian tetap sehari-harinya." Kata Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan.
"Himbauan dari Kapolri melalui Kapolda Jatim memerintahkan Kapolres - Kapolres jajaran seluruh REPUBLIK INDONESIA untuk memberikan bantuan dengan menggandeng masyarakat-masyarakat yang memiliki kelebihan rejeki untuk di distribusikan kepada masyarakat yang berhak." Jelas Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan.
"Untuk yang hari ini, Kita menyiapkan 500 paket yang terdiri dari telur, mie instant dan beras seberat 5kg. Insyallah target Kita 2500 tapi Kita bertahap karena Kita memilah dan memilih bagi yang bener-bener membutuhkannya. Pungkas Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan.
Dalam kesempatan ini, Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan selain distribusikan sembako dan masker kepada masyarakat. Ia juga memberikan himbauan kepada warga setempat untuk selalu mencuci tangan dan menggunakan masker baik di rumah maupun saat beraktivitas.
Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan begitu miris ketika melihat seorang anak perempuan dalam pasungan dari kedua orang tuanya karena si anak perempuan tersebut sudah dari kecil memiliki gangguan tempramen.
Terbukti, Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan dengan jiwa kedermawanan dan kepeduliaannya, secara pribadi memberikan sedikit rejekinya kepada kedua orang tua dan juga anak perempuan tersebut.
Kegiatan pendistribusian Polres Pasuruan yang di pimpin langsung Kapolres Pasuruan, AKBP Rofiq Ripto Himawan. Nomor 1 di Polres Pasuruan ini, berakhir dengan situasi aman serta berjalan lancar dan kondusif. (LW)
Navigation
Post A Comment: