NGANJUK.suarakpkcyber.com - Pabrik pupuk Petroganik CV. Jayeng Rono melalui Wakil Direkturnya , Agung Kurniawan, SH sumbangkan 1000 liter Cairan Disinfectan ke Pemerintahan Desa Sidoharjo Kecamatan Tanjung Anom. Sabtu (18/4/2020)
Seiring ditetapkannya Corona Virus Desease atau Virus Corona sebagai Bencana Nasional oleh pemerintah Indonesia. Dalam hal ini CV. Jayeng Rono ikut ambil bagian sebagai antisipasi penyebaran virus corona dengan menyumbangkan 1000 liter cairan disinfectant ke Pemerintahan Desa Sidoharjo.
Bhakti Sosial tersebut sebagai bentuk kepedulian perusahaan pupuk Petroganik Jayeng Rono terhadap masyarakat sekitar area pabrik , khususnya masyarakat Sidoharjo.
Bantuan ini memang mungkin tidak seberapa, Namun setidaknya bisa meringankan beban masyarakat Sidoharjo dalam upayanya mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus yang mematikan tersebut.
Hal tersebut di ungkap Wadir Cv. Jayeng Rono , Agung Kurniawan,SH saat menyerahkan 1000 liter Cairan Disinfectant ke pihak Pemerintahan Desa Sidoharjo.
"Walau tidak seberapa apa yang telah kami sumbangkan , namun setidaknya bisa meringankan serta membantu Pemerintah Desa Sidoharjo yang telah berjuang bergotong royong dan bersinergitas membasmi wabah virus Corona ini, dan tentunya kita semua berharap pandemi virus covid-19 ini segera berakhir , supaya masyarakat bisa kembali beraktifitas seperti biasa" ungkapnya
Sementara itu pihak Pemerintahan Desa Sidoharjo menerima dengan sukacita sumbangan dari pengusaha muda tersebut. Selanjutnya Pemdes Sidoharjo akan sesegera mungkin menyemprotkan disinfectant sumbangan dari pabrik petroganik Jayeng Rono tersebut.
"Bantuan seribu liter yang telah di berikan oleh CV. Jayeng Rono ini tentunya sangatlah bermanfaat sekali bagi masyarakat desa sidoharjo , secepat mungkin akan kami laksanakan penyemprotan ke rumah-rumah warga, saya selaku keluarga besar Desa Sidoharjo mengucapkan banyak trima kasih kepada CV.Jayeng Rono yang sangat peduli akan kesehatan warga desa Sidoharjo." Pungkasnya. (SR)
Navigation
Post A Comment: