Tag Label

Kepolisian (3681) daerah (910) Pemerintahan (538) Jurnalistik (308) Demontrasi (79) Lintas Opini (66) Desa (61) DPRD (58) RSUD (36) Kebakaran (33) KPU (21) Mahasiswa (11) Iklan (6) PDAM (5) DPRD kota pasuruan (4) Desperindag (4) DPR RI (2)

LSM GMBI KSM Ngronggot Distrik Nganjuk Bagi-bagi Zakat

Share it:
NGANJUK.suarakpkcyber.com -  Lembaga Swadaya Masyarakat GMBI KSM (Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia) Distrik Nganjuk bagikan zakat Di Dusun Dingin , Desa Ngonggot , Kecamatan Ngronggot , Kabupaten Nganjuk. Kamis (21/5/2020)

LSM yang di ketuai oleh M.Fauzan Rachman,SE  ini membagikan 200 bungkus beras premium dengan berat 3 kg per bungkusnya.

Menurut Kang Basir , salah satu anggota GMBI , beras akan di bagikan di 3 titik , Di antaranya Desa Ngronggot, Desa Kalianyar, dan Desa kaloran. Dengan Sasaran yang dituju adalah keluarga kurang mampu dan yang terdampak pandemi covid-19.

"Nanti di bagikan di tiga titik , Ngronggot , Kalianyar, Kaloran. Sasarannya keluarga kurang mampu dan yang terdampak covid" kata Kang Basir.

Dalam kesempatan ini ketua KSM , M.Solikin berharap bahwa GMBI agar lebih maju, sukses dan berencana melakukan pembagian zakat bagi yang tidak mampu di laksanakan rutin tiap tahun nya.

"Saya berharap kedepannya GMBI lebih maju dan sukses , dan semoga pembagian zakat ini bisa di laksanakan rutin setiap tahunnya" Tegas Solikin.

Sementara itu , M.Hasan Musri , Ketua GMBI KSM Distrik Nganjuk juga mengharapkan agar semua anggotanya lebih peduli terhadap keadaan sekitar, bahu membahu dalam memajukan serta mensukseskan LSM GMBI KSM Ngronggot pada khususnya.

Disi lain , Masyarakat penerima zakat mengucapkan banyak terima kasih dan mendo'kan LSM GMBI tambah sukses berjaya dan berharap lebih banyak lagi relawan relawan GMBI yg peduli terhadap orang miskin.

"Sangat berterima kasih sekali dengan adanya bantuan sembako ini dapat meringankan kebutuhan saya." kata Mbah Abdul ketika di wawancarai media Suarakpkcyber , sesaat setelah menerima sembako.

"Harapannya kedepan , lebih banyak lagi relawan - relawan yg peduli terhadap orang miskin. Dan LSM GMBI tambah sukses dan Berjaya." pungkas Mbah Ni , salah satu penerima sembako.

Setelah selesai berbagi zakat ke masyarakat dengan door to door ,di lanjutkan Acara Buka bersama di rumah bapak Nur Chozin , salah satu anggota GMBI. (john/sr)
Share it:

Perkumpulan

Post A Comment: