Tag Label

Kepolisian (3683) daerah (914) Pemerintahan (538) Jurnalistik (309) Demontrasi (79) Lintas Opini (66) Desa (61) DPRD (59) RSUD (36) Kebakaran (33) KPU (21) Mahasiswa (11) Iklan (9) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)

Usai Bagikan Gizi Di Tegalharjo ,Gibran Jenguk Lansia Penderita Stroke Dan Balita Yang Derita Kelumpuhan Otak

Share it:


SOLO,suarakpkcyber.com-Gibran Rakabuming Raka (33) mengunjungi RT 04, RW 3, Tegalharjo, Jebres dalam rangka pembagian gizi kepada balita dan lansia. Sebanyak 150 porsi sup matahari dimasak secara gotong royong antara Ibu-ibu PKK dan relawan, Kamis (9/7/2020) siang.

Saat Gibran datang, sambutan warga begitu antusias. Warga berbaris sambil meneriakkan nama Gibran. “Sehat sedanten Bapak, Ibu?” sapa pria lulusan MDIS Singapore itu sambil mengatupkan kedua tangan di dada, “Sehat, mas. Terima kasih,” jawab warga kompak.

Dirinya pun langsung membagikan sup matahari kepada beberapa warga. Siswanto selaku tokoh masyarakat setempat mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran pemilik Goola dan Gaaram itu, “Terima kasih buat Mas Gibran yang sudah perhatian kepada warga kami, ini acara bagi-bagi gizi. Semoga nanti bisa jadi Wali Kota, kita dukung,” ujarnya semangat.

Dalam kesempatan itu, Gibran turut menjenguk Nanik (70) yang menderita stroke selama 14 tahun. Gibran pun menanyakan selama ini sudah menjalani pengobatan dan terapi apa saja, lebih lanjut, ayah Jan Ethes itu menawarkan bantuan kursi roda agar bisa dipergunakan untuk sekadar jalan-jalan keliling sekitar kampung, namun Nanik menolak, dirinya lebih memilih istirahat di dalam rumah.

Gibran lantas menuju rumah Flora (6) anak kecil penderita kelumpuhan otak. Sang orangtua menceritakan, Flora mengalami panas kejang ketika usia 6 bulan, sehingga menyebabkan dirinya hanya bisa terbaring di tempat tidur hingga sekarang. 

Gibran turut menanyakan ketika periksa apakah memiliki BPJS, “Iya kami pakai BPJS mas, semuanya tercover. Misal tidak ya kerasa berat sekali. Tapi saat ini kami gak berani periksa, karena kondisi pandemi,” tutur ayah Flora.

Cukup lama pembicaraan mengenai kondisi Flora, pada akhirnya Gibran menawarkan kursi roda, “Terima kasih sebelumnya mas, tapi ini kondisi anak kami ya begini, hanya bisa tiduran,” jelas sang ibunda.

Sebelum berpamitan, Gibran menitipkan sepaket bantuan sembako kepada keluarga tersebut dan mendoakan agar Flora lekas pulih.(red)
Share it:

POLITIK

Post A Comment:

0 comments: