NGANJUK.Suarakpkcyber.com- Penyerapan Aspirasi Masyarakat atau reses oleh Ida Bagus Nugroho, SH Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Jatim 11 kembali digelar untuk menampung saran pembangunan dari masyarakat.
Reses yang digelar di Balai Pertemuan Kendal Kramat Nganjuk itu juga dihadiri langsung oleh Ketua DPRD sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk Tatit Heru Tjahjono, Ranting dan PAC PDI Perjuangan Kecamatan Nganjuk, Kepala Kelurahan Kramat dan jajaran, Camat Nganjuk, serta tokoh masyarakat.
Dalam sambutanya, Ida Bagus menyampaikan beberapa hal penting seperti pentingnya sinergitas dalam bekerja, serta permasalahan Kesra,
Ida Bagus yang berasal dari Komisi E ini menegaskan, bahwa OPD-OPD yang bermitra dengan komisi E program-program yang kaitannya dengan Kesra harus juga diterapkan di Kabupaten Nganjuk.
Selain itu, ia juga akan memprioritaskan aspirasi dari struktural partai mulai dari ranting sampai pengurus anak cabang dalam pembangunan infrastruktur dan pendidikan serta kesehatan.
Hal tersebut dilakukan karena para pengurus ranting merupakan garda terdepan partai yang langsung bersentuhan dengan masyarakat luas.
Sementara itu, Tatit Heru Tjahjono menambahkan, permasalahan pengairan atau drainase juga akan menjadi perhatian dalam reses kali ini. Pasalnya, pengairan tersebut juga merupakan salah satu permasalahan pokok petani.(Sr)
Post A Comment:
0 comments: