PASURUAN.Suarakpkcyber.com - Dengan pergantian Kapolres Pasuruan yang baru atas nama AKBP Erick Frendriz S.I.K, M.SI mengadakan kegiatan silaturahmi dengan awak media Kabupaten Pasuruan yang mana di hadiri oleh 30an perwakilan dari awak media Kabupaten Pasuruan di gedung dalam Mapolres Kabupaten Pasuruan. Kegiatan tersebut dilaksanakan jam 1 siang seusai sholat Jum'at berjamaah di Masjid Polres Pasuruan, Jum'at (02/07/2021).
Dengan dibuka langsung oleh Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K, M.SI acara tersebut berjalan 2 jam yang di dalam acara tersebut membahas tentang peranan penting awak media Kabupaten Pasuruan karena dengan adanya awak media kegiatan apapun di Polres Pasuruan bisa terekspos dan terpublikasi ke masyarakat baik melalui media online, cetak, dan tv. Kapolres Pasuruan sangat mengapresiasi betul kepada awak media karena pengalaman beliau yang sangat banyak.
Silaturahmi yang santai dengan tetap mematuhi protokol kesehatan kegiatan tersebut bertujuan mempererat hubungan antara Polres Pasuruan kepada awak media Kabupaten Pasuruan. " Disini tidak ada perbedaan antara wartawan yang sudah uji kompetensi wartawan ataupun yang belum karena sama saja" Ujar Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K, M.SI.
Perbincangan dan pengenalan yang cukup lama membuat keakraban awak media Kabupaten Pasuruan,karena di sisi lain pengenalan tersebut bukan hanya Kapolres Pasuruan tetapi juga ada Kasatreskrim, Kasatlantas, Kasatnarkoba, dan juga Kasubbag Humas polres Pasuruan. " Kalau bisa acara seperti ini kita adakan minimal 2 bulan sekali, karena kita juga perlu masukan-masukan dari awak media Kabupaten Pasuruan" tegas Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K, M.SI.(usj/tim)
Post A Comment:
0 comments: