DEPOK.Suarakpkcyber.com - Kepala BSSN Hinsa Siburian melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas BSSN secara hybrid di Lapangan Upacara dan ruang kerja Kantor BSSN, Depok, Jawa Barat, Selasa (03/08/2021).
BSSN sendiri adalah Badan Siber dan Sandi Negara adalah lembaga pemerintah Republik Indonesia yang didirikan pada tahun 2017. Lembaga ini bertugas melaksanakan keamanan siber secara efektif dan efisien dengan memanfaatkan, mengembangkan, dan mengonsolidasikan semua unsur yang terkait dengan keamanan siber.
Dalam kesempatan tersebut Hinsa berpesan mengenai momentum perubahan tata organisasi baru BSSN sesuai Perpres Nomor 28 Tahun 2021 tentang BSSN. Hinsa menyatakan perubahan organisasi BSSN merupakan langkah nyata BSSN upaya mendorong terwujudnya keamanan siber Indonesia. Oleh karena hal tersebut seluruh SDM BSSN harus mampu bersinergi dalam melaksanakan tugas serta dapat memperluas perspektif sehingga mampu berpikir holistik dan komprehensif. (Dedi)
Post A Comment:
0 comments: