PASURUAN,suarakpkcyber.com-Guna meredam serta memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah Pasuruan Raya, Jajaran TNI AD dan TNI AU berkolaborasi bersama Forkompimda Pasuruan menggelar vaksianasi secara serentak diwilayah Kodim 0819/Pasuruan.
Adapun vaksinasi yang digelar besok Selasa (12/10/21) mengangkat tema "Serbuan Vaksinasi Kolaborasi di wilayah Kabupaten Pasuruan" ini merupakan upaya untuk mensuskseskan dan mendukung langkah-langkah pemerintah baik pusat maupun daerah dalam penanganan dan pencegahan penularan virus covid19.
Dengan adanya vaksinasi secara serentak ini diharapkan dapat mensukseskan capaian vaksinasi Covid-19, salah satunya melalui vaksinasi serentak yang dilakukan di seluruh kecamatan dan desa se-Kabupaten Pasuruan.
Dandim 0819/Pasuruan, Letnan Kolonel Inf Nyarman, M. Tr. (Han) menegaskan bahwa Serbuan Vaksinasi Kolaborasi antara TNI-AD, AU dan Forkopimda tentunya berkomitmen untuk terus berupaya memberikan yang terbaik dalam mensukseskan Vaksinasi Nasional.
"Kami bersama Forkopimda Pasuruan terus mendukung program vaksinasi Covid-19 ini dan dengan adanya serbuan vaksinasi kolaborasi ini juga protokol kesehatan yang terus dijaga, kami harap bisa memutus rantai penyebaran Covid-19," tegas Dandim.
"Diharapkan juga kegiatan vaksinasi ini bisa berjalan dengan baik serta memenuhi target sasaran sebanyak 10.000 dosis vaksin yang disalurkan," tambahnya.
Serbuan Vaksinasi Covid-19 secara serentak dilaksanakan di beberapa lokasi se-Kabupaten Pasuruan mulai dari desa-desa dan kecamatan diantaranya kecamaan Prigen yakni lokasi Paviliun Taman Dayu Golf dan di Resort kecamatan Pandaan.(usj).
Post A Comment:
0 comments: