PASURUAN,suarakpkcyber.com-Dandim 0819/ Pasuruan Letnan Kolonel Inf Nyarman, M. Tr. (Han) bersama Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz melaksanakan patroli bersama ke sejumlah gereja di wilayah Pasuruan, Jumat (24/12) malam.
Patroli tersebut dilakukan untuk memantau pelaksanaan misa malam Natal agar umat Kristiani merasa aman dan nyaman selama menjalankan ibadahnya.
“Patroli gabungan TNI-Polri ini kita lakukan untuk mengamankan misa malam Natal dan memantau pelaksanaan peribadatan di gereja yang ada di wilayah Pasuruan Raya. Tujuannya agar saudara kita umat Kristiani bisa merayakan Natalnya dengan damai. Kita ingin pastikan semuanya dalam keadaan damai dan betu-betul merasa aman,” Ucap Dandim Pasuruan di sela-sela patroli.
Dandim mengimbau kepada masyarakat agar memonitor wilayahnya masing-masing, dan kalau ada sesuatu yang mencurigakan bisa memberitahukan kepada pihak keamanan.
Lanjutnya, terkait sistem pengamanan seperti apa yang dilakukan TNI, kata Dandim, tidak ada yang berbeda dari pengamanan pada Hari Raya yang sudah dilakukan. Namun, tetap ada wilayah pengamanan yang harus diperketat. Termasuk tetap mengedepankan protokol kesehatan covid-19.
“Ini memang kewajiban kami sebagai pengaman wilayah. Supaya masyarakat merasakan bahwa kita ada, disamping itu terus kita ingatkan protokol kesehatan diterapkan saat pelaksanaan ibadah Natal,” tutupnya.
Dandim juga mengajak para jemaat yang mengikuti misa dan masyarakat Pasuruan umumnya agar ikut bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan.
”Terapkan 5 M ketika kita melakukan aktifitas di luar rumah, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” imbaunya.
Menurut Dandim, dari patroli yang dilakukannya bersama Kapolresta, perayaan misa malam Natal berjalan tertib, aman dan kondusif. (Usj)
Post A Comment:
0 comments: