Tag Label

Kepolisian (3683) daerah (918) Pemerintahan (538) Jurnalistik (309) Demontrasi (79) Lintas Opini (66) Desa (61) DPRD (59) RSUD (37) Kebakaran (33) KPU (23) Mahasiswa (11) Iklan (9) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)
TNI

Vaksinasi Di Masjid CENGHO, Babinsa Koramil 0819/18 Dampingi Warganya

Share it:


PASURUAN,suarakpkcyber.com-Dalam kesempatan kali ini Babinsa Koramil 0819/18 Pandaan Sertu Safrudin  Melaksakan pendampingan dan memantau kegiatan Vaksinasi Dosis 1 dan 2 serta Dosis 3 Booster bertempat di Masjid CENGHO Kelurahan Petungsari Kecamatan Pandaan Kabupaten Pasuruan,Sabtu (26/02/22)

Kegiatan pendampingan yang dilakukan Babinsa Sertu Safrudin dan Babinkamtibmas Polsek Petungsari adalah upaya dalam rangka memberikan pengamanan bagi warga masyarakat tentang program vaksinasi.

Hadir dalam kegiatan ini, Yudianto SH MM selaku Camat Pandaan, Bambang Swandika Kepala Kelurahan Petungsari, Bripka Imam Babinkamtibmas Polsek Petungsari, M. Zaenal Takmir Masjid CENGHO, beserta Tim Kesehatan Puskesmas Pandaan.

Sertu Safrudin menjelaskan “ Vaksin Covid-19 ini aman dan halal, jadi saya harap warga tenang dan jangan percaya isu hoax yang terjadi saat ini ” jelas Babinsa.

Sesuai data yang diperoleh dari Tim Kesehatan, warga masyarakat yang melaksanakan vaksinasi tercatat, Dosis 2 Sinovac berjumlah 11 orang, Dosis 1,2,3 Astra Zeneca sejumlah 57 Orang,dan Dosis 1,2,3 Pvizer sejumlah 41 orang, jadi jumlah total warga yang tervaksin sejumlah 109 orang tentunya melalui tahapan dan mentaati Prokes ketat.

“ Efek samping dari Vaksinasi ini biasanya hanya sedikit mengantuk dan perasaan lapar saja karena saya sudah di vaksinasi jadi saya sudah merasakannya ” pungkas Babinsa.

Koramil 0819/18 Pandaan  akan selalu aktif mendukung penuh segala kegiatan Pemerintah demi mensukseskan vaksinasi dan upaya menciptakan peningkatan kesehatan warga di wilayah.(usj)

Share it:

TNI

Post A Comment:

0 comments: