Kecelakaan antara Truck Vs Sedan di jalan raya Madiun - Nganjuk, Sabtu (12/3/2022) pagi hari. (Foto : Suarakpkcyber.) |
NGANJUK , Suarakpkcyber.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan raya Nganjuk - Madiun tepatnya di Dusun Morobau Desa Kerep Kidul Kecamatan Bagor Nganjuk , Sabtu pagi (12/3/2022) sekitar pukul 05.00 WIB.
Melibatkan kendaraan truck nopol L-9805-UA yang dikendarai Sukasno (45) asal Karanganyar Jawa Tengah dengan Sedan Timor Nopol B-8428-WX yang dikemudikan Irvan Maulana (28) warga Pilangkenceng Madiun Jawa Timur.
Proses evakuasi sopir truck yang mengalami luka akibat terjepit kabin. (Foto : Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk.) |
Akibat laka ini , Meski dalam kondisi sadar Sukasno harus dilarikan ke RS Bhayangkara Nganjuk karena mengalami luka pada kaki dan tangannya .
Kanit laka Satlantas Polres Ngajuk Iptu Sugino mengungkapkan penyebab laka , kendaraan truck terkunci kemudinya dan oleng ke jalur utama , secara bersamaan melaju mobil sedan dari arah berlawanan, laka pun tak terhindarkan.
"Truck sebelumnya berjalan dari arah barat ke timur diperkirakan melaju dengan kecepatan sedang." Ungkapnya saat dikonfirmasi Sabtu siang (12/3) melalui ponselnya.
"Sampai di TKP , kurang hati – hatinya dalam mengendalikan laju kendaraannya dan mengalami kerusakan , kemudi terkunci kearah kanan dan oleng ke jalur utama." Tandasnya.
Secara bersamaan , lanjut Gino , dari arah berlawanan (timur ke barat) melaju mobil sedan yang dikendarai Irvan Maulana dengan kecepatan sedang.
"Karena jarak sudah dekat dan tidak bisa menghindar lagi, sehingga terjadilah kecelakaan lalu lintas tersebut." Tuturnya.
"Untuk korban luka dibawa ke RS Bhayangkara Nganjuk untuk dimintakan VER." Pungkasnya. (John)
Post A Comment:
0 comments: