NGANJUK,Suarakpkcyber.com,- May day 2023 merupakan Hari Buruh Internasional, dalam acara saresehan ini Pemerintah Kabupaten Nganjuk berharap agar terjalin hubungan baik antara Buruh dan pengusaha.
Di Pendopo Kabupaten Nganjuk pada hari Jumat (5/5/2023) pukul 09.00 wib, yang di hadiri para pengusaha, perwakilan serikat buruh, kepala bidang Disnaker propinsi, steak holder,
Selain sarehan juga ada pemberian santunan JKM (Jaminan Kematian) dan JHT (Jaminan Hari Tua)dari BPJS Tenaga Kerja.
Selaku Kepala Dinas Tenaga Kerja Nganjuk Supriyanto menyampaikan bahwa Buruh merupakan pekerja yang memiliki keahlian di bidangnya.
” Sinergitas antara Buruh/ Pegawai, Serikat Buruh, Pemerintah dan juga dari Konsultan Hukum dan Dinas Tenaga Kerja, untuk bisa memberi binaan – binaan, agar kedepannya Nganjuk harus benar -benar kondusif, dan Bupati adalah Mitra Buruh, yang selalu memperjuangkan hak – hak normatif buruh, yang diharapkan terjadi sinergi antara Buruh dan Pemerintah juga Serikat Kerja ” pungkasnya.
Sedangkan Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menjelaskan bahwa Nganjuk ini milik kita bersama, dan maka dari itu harus kita bangun bersama.
” Dan kita harus berpihak dengan yang kecil, dan tidak memusuhi yang besar, justru yang besar kita ajak bersama – sama membangun Nganjuk bersama yang kecil, agar Nganjuk selalu sejahtera, jalin keja sama antara pihak pabrik, buruh, serikat buruh dan Pemerintah ” tuturnya
Lebih lanjut dikatakan Bupati Nganjuk, bahwa Nganjuk punya Kawasan Ekonomi Nganjuk ( KEN ) dan Kawasan Industri Nganjuk ( KING ),dan ini harus punyak dampak positif, dan Pemerintah akan selalu mensuport, dan pihak pabrik harus menyejahterakan hak – hak karyawan dan gaji sesuai UMK ” pungkasnya.(sr)
Post A Comment:
0 comments: