NGANJUK,Suarakpkcyber.com,- Di salah satu Dusun Jarakan Sidoharjo Tanjunganom ada seorang ODGJ yang tidak mendapat bantuan.
Berdasarkan pantauan di lapangan kontributor suarakpkcyber ODGJ ini bernama M. Mashudi, Dusun Jarakan RT 005 RW 002 Sidoharjo Tanjunganom, hidup sebatang kara dan tidak tersentuh bantuan pemerintah, (14/1/2024).
Sebelumnya ODGJ ini mendapatkan bantuan berupa uang dari Dana Desa dengan nominal :
Tgl 22/5/2020 = 600.000
Tgl 25/6/2020 = 600.000
Tgl 27/7/2020 = 600.000
Tgl 6/10/2020 = 300.000
Tgl 27/11/2020 = 300.000, namun entah kenapa bantuan itu hilang bagai di telan bumi , hingga sekarang laki-laki paruh baya yang di anggap menderita tekanan mental ini tidak mendapatkan bantuan lagi.
Menurut warga sebut saja Siti (bukan nama asli) menjelaskan bahwa kebutuhan Mashudi untuk makan saya yang membantu selama ini, dulu lingkungan juga ikut membantu tapi sekarang hanya saya yang memberi makan.
" Saya berharap pihak Dinsos mau memfasilitasi Mashudi agar mendapat sebuah yayasan /panti ODGJ agar terawat di situ dan tidak di Bebani biaya, karena saat ini saya sudah bekerja jadi kesulitan untuk memberi makan," urainya saat di mintai keterangan Via WhatsApp.
Sementara itu perwakilan Dinas Sosial Kholik saat di konfirmasi dirinya mengatakan untuk pengusulan masuk DTKS harus lewat Desa, petugas entri adalah dari Desa.
" Coba besuk (15/1/2025) kita cek kebenarannya, " jelasnya.(sr)
Post A Comment:
0 comments: