NGANJUK, Suarakpkcyber.com,- Ganjar Pranowo merupakan Kader PDI Perjuangan yang usung oleh partai koalisi dalam pemenangan menjadi Presiden Republik Indonesia di Tahun 2024.
Kunjungan kali ini di Kabupaten Nganjuk tepatnya di Desa klinter, dan para petani tebu sebanyak ± 300 orang (12/1/2024).
Dalam dialognya Ganjar mendengarkan curhatan para petani tebu.
Adapun isi curhat mereka mengeluhkan murahnya harga tebu pada saat musim panen, mahalnya pupuk dan sulit untuk mendapatkan, sehingga hasil gula menjadi sedikit mahal berkisar Rp 17.000,- (tujuh belas ribu rupiah).
Sebagai wakil dari para petani tebu Taryono berharap agar Ganjar Pranowo menang dalam Pilpres 2024.
" Kami berharap sistim penanaman tebu di kembalikan pada era 80 an, di mana para petani dapat menanam sebanyak 12 kali tanam dan menghasilkan 10 sampai 15 kali, " urainya.
Curhatan para petani tebu di terima dan akan di berikan solusi yang tepat.(sr)
Post A Comment:
0 comments: