NGANJUK, Suarakpkcyber.com,- PWRI adalah Organisasi Kemasyarakatan Pensiunan Sipil yang bersifat Nasional.
Menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan hak asasi manusia mandiri, demokratis dan Nirlaba, organisasi ini bertujuan untuk meningkatkan. Kesejahteraan hidup anggota wredatama dan keluarganya.
Selamat dan Sukses Kang Marhaen Djumadi mendapatkan penghargaan tingkat nasional dari kepengurusan besar PWRI Jakarta, berkat
peran dan kiprahnya sewaktu menjadi Bupati di tahun 2023.
Penghargaan berupa piagam dan benda berharga WREDATAMA NUGRAHA MADYA 2023, diberikan pada hari Sabtu 27 April 2024 di Pendopo Sosro Koesoemo Nganjuk.
" Kang Marhaen merupakan sosok pejabat yang peduli pada lansia pada umumnya saja tapi kepada PWRI Nganjuk perhatiannya sangat luar biasa, " Jelas DR. Maschut M.Si Ketua DPD PWRI Jatim.
Dalam sambutannya Kang Marhaen mengucapkan terima kasih kepada pengurus DPC PWRI Nganjuk, DPD PWRI Pusat, di mana pada waktu itu banyak sekali program pemerintah yang bersinergi dengan PWRI, seperti pemeriksaan kesehatan, senam sehat lansia, posyandu lansia, sekolah lansia dan program lainnya.
" Untuk operasional di bantu Pemda mobil second, semoga kedepan lebih bersinergi program-program dan bantuannya," tutur mantan Bupati Nganjuk.(sr)
Post A Comment:
0 comments: