Tag Label

Kepolisian (3717) daerah (937) Pemerintahan (538) Jurnalistik (325) Demontrasi (79) Lintas Opini (70) DPRD (61) Desa (61) RSUD (39) Kebakaran (34) KPU (29) Iklan (15) Mahasiswa (11) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)

Inovasi dan Pelayanan Berkualitas, RSUD Bangil Dalam Enam Bulan Terakhir Mengalami Kenaikan Pasien

Share it:



Pasuruan, suarakpkcyber.com
- Dalam enam bulan terakhir RSUD Bangil mengalami peningkatan pasien. Pasien tersebut merupakan dari pasien rawat jalan maupun pasien rawat inap.

Hal ini dikarenakan layanan unggulan dan inovasi RSUD Bangil terkini dengan adanya layanan fast respons mempermudah masyarakat mendapatkan pelayanan lebih cepat, efektif, efisien dengan memperhatikan mutu pelayanan.

Humas RSUD Bangil M.Hayat mengatakan bertambahnya jumlah pasien di RSUD Bangil tak lepas dari beberapa faktor, seperti banyaknya inovasi yang dibuat untuk mempermudah pasien dalam mendapatkan akses layanan kesehatan. Selain itu faktor lainnya disebabkan karena pembiayaan kesehatan masyarakat yang ditanggung Negara, dalam hal ini BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) melalui program Universal Health Coverage (UHC), ujarnya, Senin (03/03/2025).

Diketahui Program UHC atau Universal Health Coverage di Kabupaten Pasuruan sendiri sudah hampir 100 persen seluruh warga dijamin kesehatannya dan Pemda juga menyiapkan anggaran setiap tahunnya untuk membiayai kesehatan warga kabupaten Pasuruan melalui BPJS.

Dari data statistik RSUD Bangil jumlah pasien rawat inap meningkat rata rata perbulannya mencapai 2600 sampai 3300 pasien. Begitu pula untuk pasien rawat jalan jumlahnya justru jauh lebih banyak, apabila dikalkulasikan sebanyak 129.442 pasien rawat jalan yang datang ke RSUD Bangil.

"Rata-rata perbulannya 11.000-16.000 pasien yang mempercayakan urusan kesehatannya ke RSUD Bangil dengan terus bertambahnya pasien, RSUD Bangil berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama ini, dan saya menghimbau agar masyarakat berperan aktif dalam mendapatkan pelayanan kesehatan. Kami juga menerima saran dan kritik, masukan agar kedepannya semakin baik, demi melayani yang maksimal kepada pasien dan warga" imbuhnya. (Usj)


Share it:

RSUD

Post A Comment:

0 comments: