Praktik kerja lapangan yang bertempat di Balai Desa Kemiri Kecamatan Puspo Kabupaten Pasuruan, yang dihadiri oleh Kepala Desa Kemiri, Sumarlin, Ketua BPD beserta jajarannya, para petani penggarap pertanian Duren dan Alpukat, dan Mahasiswa Universitas Merdeka Pasuruan serta para undangan lainnya.
Kepala Desa Kemiri Kecamatan Puspo, Sumarlin, mengatakan bahwa dengan adanya program pertanian dari Universitas Merdeka Pasuruan ini, sebagai pelajaran yang penting untuk petani-petani perkebunan Durian dan Alpukat, di Desa Kemiri ini, program ini sangat membantu petani dalam meningkatkan produksi unggulan agrobisnis Durian dan Alpukat tentang tata cara bagaimana memberikan pupuk yang sesuai standart yaitu pupuk organik, yang harganya lebih murah sehingga mengurangi budget pengeluaran petani.
Disamping pengunaan pupuk secara organik, petani juga dibina bagaimana cara memperoleh hasil panen Durian dan Alpukat yang bagus sehingga meningkatkan penghasilan petani agrobisnis unggulan ini.
"Saya sebagai Kepala Desa Kemiri mengucapkan terimakasih kepada Mahasiswa pertanian Universitas Merdeka Pasuruan yang telah mempraktikkan hasil studynya, sehingga para petani Desa Kemiri dapat menyerap ilmunya", tutur Sumarlin.
Zhean perwakilan Mahasiswa pertanian Universitas Merdeka Pasuruan,menuturkan bahwa kegiatan ini dalam rangka giat kerja lapangan, yaitu mempraktikkan hasil dari studinya selama menjadi Mahasiswa petanian di Universitas Merdeka, sehingga bisa menularkan ilmunya kepada petani, bagaimana menanam Durian dan Alpukat dengan benar, dan cara pengunaan pupuk yang tepat sehingga menghasilkan Durian dan Alpukat yang berkualitas baik dan dapat dinikmati oleh petani sehingga bisa meningkatkan taraf hidup petani yang lebih makmur dan sejahtera,tuturnya. (Rohman)
Post A Comment:
0 comments: