Tag Label

Kepolisian (3722) daerah (940) Pemerintahan (540) Jurnalistik (329) Demontrasi (79) Lintas Opini (70) DPRD (61) Desa (61) RSUD (39) Kebakaran (34) KPU (28) Iklan (18) Mahasiswa (11) DPRD kota pasuruan (5) PDAM (5) Desperindag (4) DPR RI (2)
Tampilkan postingan dengan label Pendidikan. Tampilkan semua postingan

Di akhir Kegiatan pondok Ramadhan SDN Kebotohan Bagi-Bagi takjil


Pasuruan, Suarakpkcyber.com,– Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah dan ampunan. Seyogyanya dibulan ini kita dapat meraih berkah dengan berbagi Takjil terhadap sesama.

Sekolahan adalah salah satu tempat menempuh ilmu para murid kali ini patut diacungi jempol tepatnya di SDN Kebotohan Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan.

Kegiatan Pondok Ramadhan yang diadakan untuk meningkatkan ketakwaan dan keimanan siswa dan guru SDN Kebotohan dilaksanakan dengan penuh hikmat. Acara Pondok Ramadhan ini diselingi dengan berbagi Takjil kepada sesama. 

Berbagi Takjil ini dilakukan sepanjang jalan pintu gerbang Keluar SDN Kebotohan.  diakhir kegiatan pondok Ramadhan yang dilaksanakan setiap tahun, acara tersebut dilaksanakan pada hari kamis (20/3/2025).

Acara pondok Ramadhan kali ini beda dengan tahun kemarin, tetapi kali ini murid serta para guru antusias dan bersemangat dengan berbagi takjil dengan berbagi mie instant kali ini patut diacungi jempol.

Dian sebagai kepala sekolah SDN Kebotohan sewaktu diwawancari tim awak media berharap dengan adanya Program Pondok Ramadhan ini dapat membentuk Karakter siswa untuk meningkatkan keimanan.

"Dari program pondok ramadhan kali ini berharap dapat membentuk karakter murid agar dapat berbagi terhadap sesama dan dapat meningkatkan keimanan di bulan yang penuh berkah ini" tuturnya. (Rochman)

MAN 1 PASURUAN SAMBUT KUNJUNGAN EHLE INSTITUTE OSAKA-JEPANG


PASURUAN,Suarakpkcyber.com,– MAN 1 Pasuruan menerima kunjungan istimewa dari EHLE Institute Osaka Jepang. pada Jumat (14/02/2025). Dua tamu kehormatan, Tamami Tanaka Sensei dan Handa Syamsuddin Sensei, turut hadir dalam kunjungan ini. Kedatangan mereka disambut hangat oleh siswa kelas X hingga XII yang mendalami Bahasa Jepang.  


Acara yang berlangsung di Aula Madrasah ini dipenuhi antusiasme. Para siswa mendapat kesempatan berinteraksi langsung dengan kedua sensei, yang berbagi pengalaman serta wawasan tentang pendidikan dan budaya Jepang. Mereka juga memberikan motivasi bagi siswa untuk meningkatkan keterampilan berbahasa Jepang dan mempertimbangkan peluang studi di Jepang.  


Wakil Kepala sekolah MAN 1 Pasuruan mengungkapkan rasa terima kasih atas kunjungan ini. “Kami sangat menghargai kesempatan yang diberikan EHLE Institute Osaka untuk berbagi ilmu dengan siswa kami. Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi mereka untuk lebih mendalami Bahasa Jepang dan memperluas wawasan internasional,” ujarnya.  


Salah satu siswa menyampaikan kegembiraannya dalam sesi tanya jawab. “Kami senang bisa berbicara langsung dengan native speaker dan belajar lebih banyak tentang budaya serta sistem pendidikan di Jepang,” katanya.  


Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan cendera mata sebagai simbol persahabatan antara MAN 1 Pasuruan dan EHLE Institute Osaka. Diharapkan kunjungan semacam ini dapat terus berlanjut guna mempererat hubungan kedua institusi dan memberikan manfaat bagi siswa yang berminat mendalami bahasa serta budaya Jepang.(Usj) 

Pengurus Himpaudi Kabupaten Pasuruan Resmi Dilantik.

PASURUAN,Suarakpkcyber.com,–Sebanyak 14 Anggota pengurus Daerah Himpaudi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kabupaten Pasuruan masa bakti 2024- 2028 resmi dilantik , minggu (12/01/2025). 



Pelantikan Himpaudi di gelar di Aula Paripurna Gedung DPRD Kabupaten Pasuruan jl Raya Raci Bangil, yang dihadiri Oleh Ketua Himpaudi Jawa Timur, Dani waskito, Pj Bupati Kabupaten Pasuruan, Nurkholis, Bupati terpilih Rusdi Sutejo beserta istri, Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Samsul Hidayat, Kabid Dinas Pendidikan, dan seluruh Ketua PAC Himpaudi se Kabupaten Pasuruan.



Acara diawali dengan pelantikan pengambilan sumpah janji oleh Ketua Pengurus Himpaudi Provinsi Jawa Timur, Dani Waskito,dilanjut dengan penandatanganan berita acara serah terimah jabatan dan penyerahan bendera pataka Himpaudi ke Ketua Himpaudi terpilih Khoiriyah.



Ketua Himpaudi Jawa Timur, Dani Waskito mengatakan, Himpaudi akan terus berjuang untuk memajukan pendidikan Indonesia terutama di Kabupaten Pasuruan, meskipun guru PAUD belum ada kesetaraan, tetapi Himpaudi tetap tegar dan akan selalu profesional, Kami juga berharap kepada Bupati terpilih Kabupaten Pasuruan bisa memperjuangkan intensif guru Himpaudi yang lebih layak, sebab selama ini guru Himpaudi bekerja tanpa pamrih, Harapannya.



Ketua Himpaudi terpilih Kabupaten Pasuruan, Khoiriyah mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara ini,dan memfasilitasi tempat di Gedung Dewan, Saya sebagai Ketua Himpaudi terpilih akan terus mengupayakan kesejahteraan para pendidik PAUD, dan mensosialisasikan kepada masyarakat pentingnya menyiapkan generasi yang berkualitas sebab pendidikan PAUD adalah sebagai fondasi ilmu untuk membangun Bangsa dan Negara , Ujarnya.



Samsul Hidayat Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, menyoroti kesenjangan yang ada di masyarakat tekait Himpaudi dan TPQ jangan sampai menjadi kecemburuan , saling pelorok peleroan, harapan saya kedepan nya kita saling bersinergi bagaimana dengan visi misi Bupati terpilih bisa mensejahterakan masyarakat terutama para pendidik Himpaudi, bisa dapat tambahan intensif yang layak, sehingga Kabupaten Pasuruan bisa maju dan sejahtera, "Ungkapnya.


Pj Bupati Kabupaten Pasuruan Nurkholis mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya seluruh pengurus Himpaudi  Kabupaten Pasuruan, Saya berharap setelah dilantik bisa menjalankan amanah yang di embannya dengan rasa tanggung jawab, sebab Himpaudi ini adalah suatu lembaga yang paling ikhlas dan mandiri tidak berorientasi pada materi, dan semua anggota nya tanpa pamrih dalam menjalankan tugasnya, "Ungkapnya.(Usj) 

 

Dinas Pendidikan Gelar Apel Pembinaan Dinas Bagi Pengawas, Penilik dan Kepala Sekolah


Pasuruan, suarakpkcyber.com - Dinas Pendidikan Kabupaten pasuruan Gelar Apel Pembinaan Dinas Bagi Pengawas, Penilik Dan Kepala Sekolah. Hal ini merupakan dalam rangka meningkatkan kinerja Pengawas penilik dan Kepala sekolah dilingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan, Selasa (31/12/2024). 

Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Gedung Maslahat Komplek Perkantoran Raci Kecamatan Bangil Kabupaten Pasuruan.

PJ Bupati Kabupaten Pasuruan Nurkholis, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan Tri Agus Budiarto dan Ratusan Pengawas Sekolah, Penilik,Kepala Sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan hadir dalam Apel Pembinaan. 



PJ Bupati Nurkholis, meminta setiap elemen pengajar dan Pengawas pendidikan untuk aktif memonitor para siswa, terutama pada saat kegiatan di sekolah dan pada saat ekstrakurikuler di luar sekolah dan meminta untuk meminimalisir kasus Bullying dalam sekolah. 

"Saya berpesan kepada seluruh pengawas sekolah agar dapat terus memberkkan arahan kepada kepala sekolah untuk menerapkan aturan yang telah ditentukan. Semua elemen baik pengajar, kepala sekolh hingga pengawas pendidikan untuk aktif memonitor para siswa terutama saat kegiatan ekstrakurikuler di luar sekolah. Dan meminimalisir bullying dapat dibentuk satgas anti Bullying sebagai wadah penyelesaian permasalahan bullying dalam Dinas Pendidikan" Ujar Nur Kholis. 

Nurkholis juga meminta yang hadir untuk memperhatikan fasilitas sekolah , mengingat saat ini musim penghujan untuk mengecek atap sekolah masing-masing agar pada saat hujan deras dan angin kencang tidak ada atap yang runtuh, dan memastikan kondisi bangunan dalam keadaan baik. 

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan, Tri Agus Budiarto menegaskan bahwa apel pembinaan ini sebagai pembinaan sekaligus arahan kepada Pengawas dan Kepala Sekolah yang ada di Kabupaten Pasuruan untuk meningkatkan kompetensi peserta guna memastikan kegiatan mengajar (KBM) di wilayah Kabupaten Pasuruan menjadi optimal.

"Apel Pembinaan ini merupakan wujud pembinaan dan arahan kepada seluruh pengawas dan kepala sekolah agar dapat meningkatkan kompetensi para peserta apel untuk dapat memastikan Kegiatan Belajar Mengajar berjalan optimal saat masuk sekolah nanti. Kami juga berpesan agar seluruh Pengawas dan Kepala Sekolah untuk memberikan arahan dan melaksanakam aturan yang telah di tentukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan demi kemajuan Dunia Pendidikan di Kabupaten Pasuruan" Ungkapnya. (Usj)

Prestasi Luar Biasa MAN 1 Pasuruan di Tahun 2024



Pasuruan, suarakpkcyber.com – Sepanjang tahun 2024, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Pasuruan menunjukkan pencapaian yang luar biasa. Siswa dan guru dari madrasah ini berhasil meraih berbagai penghargaan di tingkat regional, nasional, hingga internasional, menjadikannya salah satu lembaga pendidikan terkemuka di Jawa Timur.  

Kepala MAN 1 Pasuruan, Nasrudin, menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas keberhasilan ini. “Pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras semua pihak di madrasah, termasuk siswa, guru, serta dukungan penuh dari orang tua. Kami akan terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dan membangun karakter unggul siswa,” katanya.  

Juara Internasional Robotik di Malaysia

Pada tahun 2024, MAN 1 Pasuruan sukses memperoleh 86 penghargaan, mulai dari juara 1 hingga juara harapan, dalam berbagai kompetisi di tingkat regional, nasional, dan internasional. Salah satu prestasi membanggakan adalah keberhasilan dalam lomba robotik tingkat internasional di Malaysia.  

Juara 2 kategori Lomba MTQ Nasional


Wakil Kepala Bidang Humas, Akhmad Huda, menjelaskan bahwa keberhasilan ini didukung oleh penerapan kurikulum yang inovatif, pemanfaatan teknologi dalam proses belajar, serta program pembinaan yang intensif. “Kami memberikan pendampingan khusus bagi siswa berbakat di berbagai bidang, dengan fasilitas terbaik untuk mendukung mereka,” jelasnya.  

Keberhasilan ini menjadi motivasi bagi seluruh warga madrasah untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di masa depan. Dengan komitmen yang kuat, MAN 1 Pasuruan optimis dapat terus mencetak generasi berprestasi, berkarakter unggul, dan mampu bersaing di tingkat global. (Usj/Red) 

Waspada!! Kenali Ciri-cirinya Agar Terhindar Dari Aksi Pencurian



Pasuruan, suarakpkcyber.com - Warga Bangil sedang digemparkan akan pencurian Mobil Ambulans milik Klinik Ar-Rahmah Bangil. Mobil Daihatsu Luxio Putih Nopol B 1537 TIX yang terdapat tulisan Klinik Ar-Rahmah pun hilang dicuri, Senin (23/12/2024) pukul 04.58 wib. 

Hal ini membuat miris masyarakat dimana Ambulans sebagai moda pelayanan masyarakat pun dicuri tak habis pikir rasanya. Aksi pencurian ini kerap terjadi dimana mendekati akhir tahun dan juga mendekati Puasa Ramadhan.

Pencurian tersebut dapat terjadi kapan saja dan dimana saja, dimana ada peluang disitu perampok bertindak. Apalagi diketahui bahwa Mobil Ambulans sehari-hari terparkir di depan klinik dengan rantai pembatas jalan yang digembok membuat pelaku memudahkan aksi tersebut ketika keadaan sepi.

Masyarakat harus waspada akan hal yang mencurigakan. Lantas bagaimana langkah preventif dan ciri-ciri mencurigakan disekitar kita??

Biasanya korban perampokan telah diincar terlebih dahulu oleh para maling. Mereka akan memantau keadaan sekitar dan memberikan tanda kepada rumah / lokasi yang menjadi sasarannya.

Sebagai langkah pencegahan, kamu perlu mengenali tanda-tanda rumah atau lokasi sedang diincar maling. Berikut ini ciri-ciri rumah atau tempat kamu menjadi sasaran maling, dilansir dari detik.com.

Ciri-ciri Rumah yang Lagi Diincar Maling

  1. Sering Mendapatkan Brosur atau Selebaran Surat

Para maling atau perampok akan menandai rumah kamu dengan menyebarkan selebaran brosur surat. Mereka biasanya akan menempel di pintu atau meletakkan pada keset. Tanda ini mengindikasikan berarti bahwa tidak ada orang di rumah.

 

2. Muncul Banyak 'Sales' yang Menawarkan Produk

Jaringan perampokan akan menggunakan banyak orang untuk datang ke rumah yang menjadi target. Mereka biasanya akan berpura-pura menjadi perwakilan penjualan atau sales. Tujuannya adalah untuk mendapatkan informasi dari rumah kamu

3. Muncul Mobil Asing Parkir di Dekat Rumah

Banyak pencuri atau maling yang akan mengamati rumah kamu di dalam mobil dari balik jendela gelap. Jendela gelap ini sengaja dipasang agar sulit melihat siapa yang ada di dalam mobil. Kalau ada mobil yang mencurigakan dan tidak kamu kenal, segera hubungi polisi.

 

4. Terdapat Orang Asing yang Sering Mondar-mandir di Depan Rumah

Jika kamu melihat ada orang asing yang lewat dengan gelagat mencurigakan, kamu harus waspada. Biasanya mereka akan mondar-mandir berkali-kali dalam jangka waktu yang lama untuk melihat-lihat rumah dan kondisi sekitar

 

5. Terdapat Gambar Simbol Aneh pada Rumah

Kamu juga harus mewaspadai tanda-tanda khusus seperti angka, coretan, gambar, atau tanda lain yang mungkin digambar di dinding, pagar, atau area luar rumah kamu. Tindakan ini dapat menandakan bahwa kelompok perampok sedang beroperasi dan menggunakan kode-kode tertentu untuk berkomunikasi atau memberikan petunjuk.

 

6.Orang Asing yang Mengambil Foto Rumah

Kamu patut curiga kalau melihat orang asing mengambil foto rumahmu. Hal ini pertanda rumah kamu sedang ditargetkan oleh para perampok atau maling. Dalam beberapa kasus mereka hanya mengambil foto rumah kamu lalu langsung pergi begitu saja


Itulah tanda-tanda yang harus diwaspadai, apabila terdapat hal-hal mencurigakan disekitar kita segera Minta Bantuan dan Hubungi Pihak Berwajib. Stay Safe (wul/red) 

 

Siswi SMAN 1 Pandaan Aisyah Kirana, Raih Medali Emas di Hari Pertama POPDA XIV Jatim



Bangkalan,suarakpkcyber.com - Pada Gelar Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XIV tingkat Provinsi Jawa Timur, Aisyah Kirana siswi SMAN 1 Pandaan berhasil meraih medali emas dalam cabang olahraga Renang yang diselenggarakan di Kolam Renang Dispora Bangkalan-Madura (6/11/2024).

Aisyah Kirana menoreh medali emas di perolehan hari pertama cabang olahraga Renang di nomor 50 meter gaya bebas.

Prestasi Aisyah Kirana di POPDA XIV Jawa Timur patut diapresiasi dan membanggakan. Dengan perolehan medali emas tersebut dapat memperkuat Posisi Kabupaten Pasuruan dalam klasemen sementara cabang olahraga renang.

Perlu diketahui Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XIV Jawa Timur merupakan ajang bergengsi yang diadakan setiap tahun dan diikuti oleh pelajar se- Jawa Timur. POPDA bertujuan agar pelajar dapat menunjukkan dan mengembangkan bakatnya serta prestasi nya dalam bidang olahraga.

Dengan pencapaian Aisyah Kirana ini, Kabupaten Pasuruan terus menunjukkan prestasinya dibidang Olahraga serta Kabupaten Pasuruan semakin dikenal di kancah olahraga Pelajar tingkat Provinsi. (Usj)